plain and simply load . . .

The Current Time is:



Rossi Diharapkan Agar Cepat Membaik

Harapan akan kesembuhan bagi Valentino Rossi masih terus diupayakan, bahkan Rossi sempat absen di hari kedua tes MotoGP yang berlangsung di Sirkuit Sepang. Sebelumnya Rossi telah diharapkan akan dapat memperbaiki catatan waktunya menjadi yang tercepat, namun harapan tersebut pupus setelah Rossi memutuskan untuk meninggalkan sirkuit akibat kesehatannya terganggu.

Saat Honda terlihat semakin meyakinkan dengan kembali menempatkan pembalapnya sebagai yang tercepat di sesi tes hari kedua, Rossi justru tak bisa mencatatkan waktu sama sekali. Jagoan Ducati itu bahkan tak bisa lama-lama turun ke lintasan karena terganggu kesehatannya.

Dikutip dari MCN, Rossi yang sudah datang ke sirkuit sejak pagi hari, sempat mengeluhkan nyeri dan sakit di tubuhnya. Dia kemudian dibawa ke Clinica Mobile yang berada tak jauh dari trek.

Rossi, yang pada tes hari pertama cuma bisa duduk di posisi sembilan, diharapkan membaik kondisinya setelah menjalani perawatan. Namun sebelum pukul 11.00 siang waktu setempat dia memutuskan meninggalkan lintasan untuk beristirahat.

Kembali ke hotel tempat dia menginap, Rossi sempat diagendakan kembali ke Sepang pada pukul 16.00. Namun hingga sesi ditutup Rossi tetap tak kembali ke atas motornya.

“Dia mengeluhkan nyeri dan sakit yang sangat tak lama setelah sampai di sirkuit dia harus menjalani perawatan. Jelas ada yang tak baik dengan dirinya karena saya tak ingat kapan terakhir dia melewatkan sepanjang hari waktu tes,” ungkap kepala mekanik Ducati, Jerry Burgess.

“Semoga istirahat ini bisa membantunya kembali pulih besok dan menorehkan hasil yang baik. Ini disayangkan karena kami membuat banyak kemajuan dengan motornya dan kami tentunya ingin meningkatkan kecepatan dan terus merapat ke pembalap di depan,” tuntas Burgess.

Source: http://lawan.us/


Responses

0 Respones to "Rossi Diharapkan Agar Cepat Membaik"

Post a Comment

 

Etika Copy Paste

Mengutip atau Menyalin tulisan disini dibolehkan asal menyebut nama penulis (Sumber atau Source) . Link Fatih Syuhud bisa dijadikan sebagai petunjuk buat kita.

Nge-Blog bertujuan untuk berkarya atau membiasakan menulis dan membaca bagi kita.

review http://fillah-grunge.blogspot.com/ on alexa.com

free counters

Recent Comment


by Fillah Grunge
©2010 - 2020 Fillah Grunge Home | About Us | Contact Us | Advertising | Supported
Back To Top